sistem pencernaan adalah saluran pen-
cernaan.
Saluran pencernaan adalah saluran me-
manjang yang dimulai dari rongga mulut
sampai ke anus.
Jalur (jalan) saluran pencernaan
RONGGA MULUT
Rongga mulut disebut juga cavum oris.
Proses pencernaan yang terjadi di
dalam rongga mulut adalah :
pencernaan secara mekanis dan pen-
cernaan secara kimiawi.
Baca lagi artinya di sini < -- TEKAN
Di dalam mulut terdapat:
- gigi
- lidah
- kelenjar ludah (glandula salivalis)
- enzim Ptialin
FARING (TEKAK)
Sebelum masuk kerongkongan
(esofagus), makanan yang telah melalui
rongga mulut, kemudian menuju faring
(tekak).
Tekak/faring merupakan lorong
atau saluran persimpangan antara teng-
gorokan (trakea) dan kerongkongan.
Apa beda tenggorokan dan kerongkongan?
KERONGKONGAN (ESOFAGUS)
Kerongkongan adalah saluran pencernaan
yang menghubungkan rongga mulut dengan
lambung. Otot-ototnya tersusun membentuk
lingkaran.
Letak kerongkongan ada di belakang teng-
gorokan. Kerongkongan dipisahkan dari tenggo-
rokan oleh selaput otot yang dimiliki oleh teng-
gorokan, yang disebut epiglotis (katup napas).
Dengan adanya epiglotis inilah jalan masuk ma-
kanan dari rongga mulut menuju kerongkongan
tidak terganggu oleh udara yang masuk dari rong-
ga hidung menuju tenggorokan.
Dari 4/4 bagian kerongkongan : 1/4 bagian
(atas) terdiri atas otot lurik dan 3/4 bagian (bawah)
terdiri atas otot polos.
Proses pencernaan yang terjadi di dalam kerong-
kongan adalah : pencernaan secara mekanis.
Gerak mengerut dan mengendur otot meling-
kar yang ada pada dinding kerongkongan sehingga
makanan dapat masuk menuju lambung dinamakan
gerak peristaltik.
LAMBUNG (VENTRIKULUS)
Lambung (ventrikulus) terletak di dalam rongga
perut bagian kiri.
Salurannya berbentuk kantung besar, yang meng-
haluskan makanan seperti bubur (kim).
Bagian-bagiannya ada 3, yaitu kardiak,fundus
dan pilorus. Di dalamnya ada getah lambung, enzim-
enzim, hormon gastrin dan otot sfinkter.
Proses pencernaan yang terjadi di
dalam lambung adalah : pencernaan secara mekanis dan pencernaan secara kimiawi.
USUS HALUS (INTESTINUM TENUE)
Setelah dari lambung, makanan turun ke usus
halus. Saluran ini berfungsi untuk mencerna dan
mengabsorpsi (menyerap). kim dari lambung.
Bagian-bagiannya terdiri atas :
- duodenum (usus dua belas jari)
- jejunum (usus kosong)
- ileum (usus penyerapan)
Di dalamnya terdapat getah usus dan enzim-enzim
yang dihasilkan oleh jejunum.
Usus halus tempat masuk zat dari saluran empedu
dan saluran pankreas.
USUS BESAR (INTESTINUM CRASSUM)
Usus besar merupakan saluran yang menerus-
kan sisa makanan yang tidak diserap oleh ileum
dan mengubahnya menjadi feses. Terbagi atas sekum
(usus buntu), kolon (usus tebal) dan rektum (poros
usus). Di dalamnya ada bakteri pembuat vitamin K,
yaitu Eschereria coli.
POROS USUS (REKTUM)
Rektum adalah bagian akhir usus besar, ter-
dapat di ujung dan berfungsi mengumpulkan feses
(tinja).
Di dalam rektum (porus usus) terdapat katup
yang bernama katup Houston,yaitu katup atau klep
untuk menahan feses turun ke dubur.
DUBUR (ANUS)
Fungsi anus adalah untuk mengeluarkan feses
dari anus dan membuang gas dari dalam tubuh. Sering
disebut sebagai lubang pelepasan.